BERITA

Detail Berita

SMP Muhammadiyah 1 Banjarbaru Gelar Milad ke-40 Meriah

Kamis, 13 Februari 2025 17:24 WIB
42 |   -

Banjarbaru - SMP Muhammadiyah 1 Banjarbaru (Musaba) menggelar acara pembukaan Milad Musaba ke-40 pada Kamis, 13 Februari 2025 di lapangan sekolah. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Banjarbaru, Ketua RT lingkungan SMP Muhammadiyah 1 Banjarbaru, Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Banjarbaru, Pimpinan Daerah IPM Kota Banjarbaru, serta para sponsor yang turut memeriahkan acara.

Milad Musaba ke-40 ini diselenggarakan sebagai ajang silaturahmi bagi seluruh alumni yang pernah bersekolah di SMP Muhammadiyah 1 Banjarbaru. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memeriahkan hari jadi sekolah yang telah berdiri selama 40 tahun.

Rangkaian kegiatan Milad Musaba ke-40 dimeriahkan dengan berbagai lomba untuk tingkat SD se-Kota Banjarbaru dan Martapura. Lomba-lomba tersebut antara lain lomba story telling, lomba menari, lomba dai cilik, lomba tahfizul qur'an, dan lomba futsal.

Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum penting bagi seluruh komunitas SMP Muhammadiyah 1 Banjarbaru untuk mempererat tali silaturahmi, mengenang sejarah sekolah, serta memajukan kualitas pendidikan di masa mendatang.

 

 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini